Napas Bayi Grok-grok Bisa Diatasi dengan “Cara Mudah Ini”! Bikin Tidur Jadi Tambah Pulas!

Menjadi ibu adalah pengalaman baru yang penuh dengan kejutan. Sering ada hal-hal baru yang belum dipahami seperti misalnya ketika napas anak kita berbunyi grok-grok. Sebenarnya wajar atau tidak ya Moms?

Sebagian orang menganggap hal itu terjadi karena si anak mengalami pilek, kedinginan, atau sisa lendir dan air ketuban tidak dibersihkan dengan maksimal waktu lahir. Sebenarnya napas grok-grok masih termasuk dalam batas wajar. Hal ini terjadi karena dinding saluran pernapasan akan menghasilkan lendir yang bermanfaat untuk menangkap zat asing dari udara yang dihirup, begitulah penjelasan dr. Meta Hanandita, SpA. Efeknya adalah akan menimbulkan gangguan napas pada anak.

Sponsored Ad

"Kalau jumlahnya banyak, refleks batuk akan terangsang. Nah, pada bayi yang baru lahir, mekanisme ini belum sempurna sehingga tersisa lendir dalam saluran napasnya. Bunyi grok-grok berasal dari suara udara napas yang melewati si lendir," ujarnya.

Namun, demikian tetap banyak para ibu yang merasa khawatir dan kasihan karena si kecil kelihatan sulit bernapas dan juga susah tidur.

Sponsored Ad

Dilansir dari Baby Center sebenarnya mendecit, mendengus dan bersin sangat normal dilakukan oleh bayi yang baru lahir. Hal itu karena paru-paru dan hidungnya baru saja dikenalkan dengan menghirup udara di lingkungan yang lebih kering daripada perut ibunya.

Nah, sebaiknya Moms jangan buru-buru membawanya ke dokter ya. Karena kondisi semacam ini bakal hilang setelah bayi menginjak usia di atas 6 bulan. Berikut ini ada 6 cara yang bisa dilakukan untuk membantu melegakan saluran pernapasan si kecil ya.

Sponsored Ad

1.Humidifier

Alat ini bisa membantu menghidrasi udara sehingga meredakan napas bayi.

2.Aspirator hidung

Alat ini bisa membantu mengeluarkan lendir. Namun, harus dilakukan dengan pelan-pelan ya Moms karena saluran hidung dan napas bayi sedang berkembang ke paru-paru.

3.Berikan ASI

Cairan yang cukup akan melonggarkan lendir dan membersihkan saluran hidung. Pastikan untuk memberi ASI secara maksimal ya Moms.

4.Menjemur bayi

Jemur si kecil di bawah terik matahari selama 5 hingga 10 menit pada jam 6 hingga 10 pagi. Hal ini bisa membantu mengatasi napas bayi yang berbunyi grok-grok.

Sponsored Ad

5.Terapi uap

Bisa dilakukan dengan cara air panas ditetesi minyak telon atau minyak kayu putih. Maka ruangan menjadi lebih lembab dan segar sehingga membantu pernapasan si kecil.

6.Posisi tidur lebih tinggi

Letakkan posisi kepala bayi lebih tinggi saat sedang tidur. Hal ini bisa membuat lendir tidak naik ke atas.

Nah, sekarang sudah tau kan Moms langkah-langkah untuk bikin si kecil tidak tidur grok-grok lagi? Semoga artikel ini bermanfaat dan yuk segera dipraktekkan ya.


Sumber: haibunda.com

Video rekomendasi:

Kamu Mungkin Suka