Virus penyebab kutil sebenarnya tidak menular dengan mudah. Meskipun begitu, risiko penularan dapat terjadi jika seseorang bersentuhan langsung dengan kulit penderita.Terlebih lagi dengan kondisi kulit yang basah atau memiliki luka. Selain itu risiko penularan bisa meningkat apabila seseorang memiliki sistem kekebalan tubuh yang lemah. Biasanya golongan usia yang rentan terhadap kutil adalah anak-anak dan remaja. Kutil akan muncul beberapa minggu atau bulan setelah kulit terinfeksi virus HPV. Berikut cara menghilangkan kutil dengan krim ekonomi dan kapur sirih.
Sponsored Ad
- Ambil sejumput atau sesendok makan kapur sirih, kalau tidak ada bisa pakai kapur tulis namun agak lama reaksinya. Kapur tersebut dicampurkan dengan sabun colek yang biasa digunakan untuk cuci piring, tidak bisa pakai sabun cair atau sabun mandi karena berbeda senyawanya.
- Ambil campuran kapur dan sabun tersebut sedikit saja dan tempelkan ke kutil yang bandel, usahakan kutil yang pertama timbul atau yang paling besar.
Sponsored Ad
- Tutup dengan plester dan diusahakan kapur dan sabun colek tersebut tetap lembab, awalnya memang terasa panas dan agak perih.
- Setiap dua atau tiga hari ganti dengan ramuan baru sambil diperiksa kutilnya, biasanya dalam waktu 4 hari kutil akan terlihat pucat dan mulai mengkerut, untuk beberapa orang tergantung kondisi kutilnya, bila tidak terlalu kuat 4 hari sudah bisa di tarik kutilnya dengan tangan atau untuk mudahnya gunakan tang kecil, bila masih sulit atau tidak bisa tercabut, ulangi lagi proses kapur dan sabun coleknya.
Sponsored Ad
- Paling lambat biasanya 1 minggu kutil sudah bisa dicabut, bila yang tercabut adalah biang kutil, kutil yang lain akan berangsur menghilang sendiri tanpa diobati, terutama yang kecil, jika besar buat beberapa tempelan langsung.
Saat dapat tercabut biasanya akan keluar darah yang agak banyak, itu normal karena akar kutil masuk ke pembuluh darah, hentikan dengan kapas yang dibubuhi obat anti septik. Bekas luka akan terlihat bolong, jangan khawatir, setelah proses penyembuhan luka maka kulit akan kembali rata dan normal namun akan ada bekas luka.
Sponsored Ad
Jika obat medis ini pun belum dirasa ampuh maka sebaiknya penderita beralih ke metode pengobatan herbal yang lebih aman tapi sama efektifnya, bahan ini terbuat dari ramuan alami sehingga resiko efek sampingnya lebih kecil. Obat herbal seperti ini juga mudah ditemukan di berbagai klinik pengobatan herbal atau media online.
Sumber: youtube